Newest Post

// Posted by :Unknown // On :Selasa, 22 Agustus 2017



Mungkin kita yang masih awam dengan file xapk ini kebingungan dan merasa aneh karena file ini tidak pernah ditemui ? pasti jika anda pertama mengenalnya kita akan merubah extensi file tersebut menjadi .APK ? Benar ? Tetapi, hasilnya nihil ? Tenang
ada solusinya jika kita tidak bisa menginstall file .xapk ini. Berikut ulasanya :

File xapk ini biasanya paling dominan di dominasi oleh game - game yang berukuran besar dan juga dengan tampilan grafik
yang mumpuni, oleh karena itu kita tidak heran jika file xapk itu berukuran besar .
Jadi intinya file
xapk ini = file apk + OBB data

Bagaimana cara installasinya ?

Kita akan menyediakan dua langkah proses penginstallan, yaitu versi manual dan juga versi otomatis yang langsung kita install bersamaan dengan file OBB nya

Versi Manual

-Kita sudah menyiapkan file yang berformat .xapk
-Selanjutnya kita ubah nama extensi yang awalnya .xapk menjadi format archive .ZIP.
-Setelah itu Unzip/Ekstrak file tersebut ,
-Setelah di ektrak kita nanti akan menemukan 1 folder dan satu file, 1 folder berisikan file obb dan
1 filenya berisi installan apk yang nantinya kita install .
-Kemudian copy folder yang berisikan file obb tersebut ke sdcard/Android/obb jika penginstallan diarahkan ke memory disk internal .
Versi Cepat / Praktis
-Pertama kita install dahulu file apk yang bernama " Installer XAPK " yang ada di
Google Play Store silahkan cari .
-Install file itu dan jalankan .
-File apk yang sudah kita siapkan sebelumnya akan terbaca dan siap untuk melanjutkan proses file installasi file apk .

Kelebihan file xapk dan juga OBB
File obb dan xapk lebih mudah untuk di download daripada versi sebuah file game apk yang sudah kita install tiba - tiba minta untuk mengunduhnya lagi dan tiba - tiba pada saat pertengahan unduhan tiba - tiba macet atau error, hal ini justru akan menghabiskan kuota internet data kita 2x lipat, bukan ? itulah pentingnya file xapk atau file obb

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Pages

// Copyright © ANIMEVIL //Anime-Note//Powered by Blogger // Designed by Johanes Djogan //